KM Tantonga:
Blog Kampung Media Digital (KMD) Tantonga Parewa rupanya mulai banyak dikunjugi terutama kalangan guru dan pelajar serta beberapa unsur muspica seperti camat dan kepala-kepala sekolah. Hal itu dibuktikan dengan antusiasme sejumlah guru di Monta yang memberikann komentar serta dukungannya bahkan tadi pagi usai memimpin upacara peringatan Hardiknas, camat Monta Drs. Nurdin menyampaikan langsung rasa bangganya pada motivator KM Tantonnga atas kehadiran Tantonga merambah dunia maya dengan mengsusung nama Monta berikut segala potensi wilyah dan keluh kesah warganya.
Berangkat dari sejumlah atensi tersebut KM Tanntonga menggelar rapat evaluasi awal bulan pada hari selasa (2/5/12), bertempat di kediaman salah satu anggota Tantonga Sabaruddin, SE. Rapat ini telah diagendakan sebelumnya sehingga hanya beberapa orang saja yg tidak sempat hadir. Bahkan dalam rapat tersebut dihadiri juga oleh Bahtiar, S.Pd kepala TU SMAN 1 Monta, Kisman, SH Ketua komite SMAN2 Monta, berikut Adhar, S.Pd wakasek dan Harunnaturasyid kepala TU SMAN 2 Monta.
Beberapa pembahasan dalam pertemuan yang berlangsung aspiratif dan terbuka itu membahas terkait keinginan bebebrapa sekolah yang hadir untuk melibatkan para siswa dan pelajar untuk menjadikan wadah tantonga sebagai tempat mengespresikan kreasi dan hal lain yang bermanfaat.
Dari sejumlah keinginan tersebut disepakati bahwa Tantonga juga akan menerima artikel atau tulisan para siswa untuk diposting dan juga personil Tantonga akan lebih intim akan menjalin komunikasi langsung dengan pihak sekolah. “Karena beberapa waktu lalu kitasudah melibatkan 30 siswa SMAN1 Monta sebagai peserta Bimtek innternet sehat maka akan sangat tepat jika rencana tersebut kita lakukan,” ungkap Mul salah satu personil Tantonga.
Selain pembahas itu, Alfuqan yang juga personil Tantonnga mengeluhkan terkait penulisan yang diposting ke blog Kampung Media NTB. “Kemungkinan kita harus lebih kreatif mencari informasi dan pola penulisan karena saya melihat berita KM lain cepat diposting dibanding berita kita padahal untuk Tantonga ini telah mulai dikenal dan dibicarakan khususnya dikalangan pendidik,” ungkapnya.
Berangkat dari itu semua akhirnya pertemuan yang berdurasi 2 jam tersebut disepakati sejumlah agenda yakni segera melakukan koordinasi dengan pihak sekolah untuk merancang minat pelajar untuk berinternet sehat dan memperbaharui pola penulisan dan penyajian informasi yang lebih bermutu. [Leo]
Posting Komentar