Dua SD di Parado Belum Ada Kepala Sekolah Difinitif

Rabu, 18 Januari 20120 komentar

Tantonga Parado
Saat berita ini ditulis, terdapat dua sekolah yang ada di kecamatan parado yang belum memiliki kepala sekolah difinitif, sekolah yang dimaksud adalah SDN Kanca dan SDN Inp. Lere yang saat ini masih Pelaksana Tugas oleh Kasyanto, S.Pd untuk SDN Kanca dan Hasanuddin, S.Pd untuk Inp. Lere.
Kondisi ini dinilai sudah terlalu lama pasalnya kedua PLT ini dilantik sejak tanggal 9 Maret 2011, hal ini dinilai lama karena sedikit tidak akan berpengaruh pada KBM siswa di sekolahh asal kedua orang PLT tersebut, untuk Hasanuddin sebenarnya adalah guru pada SDN Parado yang mendapat tugas tambahan sebagai PLT di Inp. Lere, demikian juga dengan Kasyanto yang merupakan guru pada SDN Inp. Parado II.
Menyikapi kondisi ini Muhammad Amin Usman, S.Pd Kepala UPT Dikpora Parado yang ditemui di ruang kerjanya senin kemarin mengatakan bahwa pihaknya telah melaporkan keberadaan dua sekolah tersebut, “Namun karena ini merupakan kebijakan pihak kabupaten, kami hanya sekedar mengusulkan, lagi pula untuk persediaan tenaga kepala sekolah yang telah mengikuti cakep (Calon Kepala sekolah-red) untuk Dikpora parado sudah tidak ada,” terangnya
Dijelaskanya pula bahwa penentuan siapa yang akan diangkat sebagai Kepsek di sekolah tersebut adalah Bupati langsung, “Untuk sementara ini kami masih menunggu keputusan Bupati yang terpenting adalah dua sekolahh tersebut ada PLT,” ujarnya
Disinggung persiapan seluruh sekolah dalam menghadapai Ujiann nasional tahun ini M. Amin mengatkan bahwa saat ini seluruh komponen Dikpora secara kontinyu melakukan pengawasan dan pembinaan langsung agar proses KBM berjalan optimal, “Karena bukan hanya menjelang UN saja, setiap saat kita kedepankan pengawasan terhadap penerapan kurikulum pada setiap sekolah,” ungkap mantan kepala SDN Inp. Lere ini.
Disamping agenda rutin itu UPT Dikpora juga sedang melakukan pemantapan persiapan lomba olimpiade sains yang akan digelar serempak tanggal 18 pebruari mendatang. “Pemantapan tersebut ditujukan pada guru pembina yang akan melatih para siswa calon peserta nantinya,” ungkapnya. [Leo]

Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Tantonga Parewa - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger