Harga Bawang Merah Tebus Hingga 3,7 Jt Perkuintal

Selasa, 12 Maret 20130 komentar


KM-Tantonga
Saat ini para petani bawang merah boleh tersenyum renyah dengan kondisi  pasar yang memang sedang berpihak padamereka. Di musim hujan yang mana pada kondisi ini di sejumlah lokasi  mengeluh karena terancam gagal panen akibat curah hujan yang tidak menentu namun dipihak  petani  bawang merah justru menuai keberhasilan yang tidak terduga.

Modal yang terpakai untuk menanam bawang pada musim ini jauh relatif kecil ketimbang pada musim tanam bawang serempak (MH2).

Demikian juga lahan yang dimanfaatkan adalah lahan kebun dan perbukitan atau lahan tadah hujan yang nota benenya tidak memerlukan biaya sewa lahan.

Ismail warga desa Tangga saat memanen bawang merahnya senin, (11-3) mengatakan bahwa dirinya tidak menyangka kalau hasil jerih payahnya selama ini membuahkan hasil yang sangat banyak. “Saya kemarin hanya menanam bibit bawang tidak sampai satu kuintal dengan harga bibit 230 ribu rupiah dan ditambah biaya tanam sekitar 300 ribu serta sedikit biaya produksi seperti pupuk dan obat-obatan. sekarang saya dapatkan panenan sebanyak 905 kg dengan harga jual sebesar Rp.3.700/kg,” akunya.

Para petani lainpun mendapatkan hasil yang sama kendati produksi tidak terlalu optimal namun dengan harga yang melambung sedemikian itu cukup membuat para petani  bawang di  musim hujan ini merasa sangat puas.

Demikian halnya pada saat penjualan, sejumlah pengecer telah antre
Para petani lainpun mendapatkan hasil yang sama kendati produksi tidak terlalu optimal namun dengan harga yang melambung sedemikian itu cukup membuat para petani  bawang di  musim hujan ini merasa sangat puas. Karena dalam sejarah baru kali ini harga panen bawang melambung mencapai harga sedemikian tingginya.

Demikian halnya pada saat penjualan, sejumlah pengecer telah berebut antrey di lokasi masing-masing petani. Bahkan tidak jaraang ditemukan suasana cekcok diantara pengecer menaikkan  posisi tawar.[Leo]
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Tantonga Parewa - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger